Notification

×

Iklan

Masih Suasana Lebaran, Kominfo Purworejo Gelar Silaturahmi dan Ajak Media Wujudkan Pilkada Purworejo Sejuk

Jumat, 26 April 2024 | 18:30 WIB Last Updated 2024-04-26T11:34:31Z
BAYAN, (pituruhnews.com) - Dinas Komunikasi Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfo dan Stasandi) Kabupaten Purworejo menggelar acara halal bihalal bersama pewarta di daerah tersebut. Pada kesempatan itu media diajak untuk mewujudkan Pilkada yang sejuk di kabupaten ini.

"Kita sudah menyelesaikan agenda besar demokrasi yakni Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif serentak 14 Februari 2024. Alhamdulillah Pemilu di Purworejo berjalan lancar, aman dan sejuk tanpa gangguan yang signifikan. Peran media sangat besar dalam hajatan ini," kata Kepala Dinas Kominfo dan Stasandi, Yudhie Agung Prihatno pada acara tersebut, Jumat (26/4).

Selanjutnya dia mengajak seluruh media dan insan pers juga memberitakan hal yang sama pada hajatan Pilkada serentak November 2024. Media dinilai memiliki andil besar dalam kelancaran pelaksanaan Pilkada nanti.
"Kami berharap rekan-rekan media menyiarkan berita-berita yang sejuk pada Pilkada nanti. Silahkan dengan gaya masing-masing, tapi kami mohon isinya tetap menyejukan pada pemilihan bupati dan wakil bupati Purworejo berjalan lancar dan kondusif," sebut Yudhie lagi.

Ia mengutarakan saat ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah memulai tahapan Pilkada. Pada Agustus mendatang tahap pendaftaran akan digelar dan pada 27 November 2024 akan digelar pemungutan suara.

"Fungsi pers sebagai pilar kelima demokrasi dan pembangunan diharapkan bisa berjalan dengan baik. Peran teman-teman sangat luar biasa dalam pesta demokrasi," ujarnya.

Berikutnya, pada acara tersebut Yudie juga mengajak seluruh media baik media mainstreem maupun media sosial juga memberikan edukasi kepada masyarakat terkait pembangunan di daerah. Saat ini pemerintah daerah sedang bekerja keras mendorong kemajuan Purworejo.

"Kita semua tentu menginginkan pembangunan di berjalan lancar. Untuk Purworejo Mulyo, Purworejo maju di masa mendatang," pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Pewarta Purworejo F Daniel Raja Here, dalam sambutannya pada kesempatan itu menyampaikan bahwa halal bihalal ini merupakan momen paling tepat sekaligus merawat silaturohim antara pewarta dan pemerintah terkhusus dengan Dinas Kominfostansandi Purworejo.

“Kita berharap dan doa tentunya selalu kita panjatkan kehadiran Tuhan yang mahakuasa agar kita dapat bertemu lagi tahun depan dalam momen yang sama meskipun waktu dan tempat tidak harus sama,” harap Daniel.

Halal bihalal bertajuk Kominfo Goes To Community dilaksanakan di sebuah caffe dan resto Omah Pari Sucen Purworejo, dalam kesempatan itu hadir pula Ketua PWI Purworejo Aries Himawan.(*lut/dn*)

Iklan

×
Berita Terbaru Update