Notification

×

Iklan

SD N Sutogaten, Anjangsana ke 5 Lembaga di Kecamatan Pituruh

Jumat, 27 September 2019 | 09:35 WIB Last Updated 2019-09-27T02:35:38Z
PITURUH, (pituruhnews.com) - Dalam rangka kunjungan kegiatan jeda semester I tahun pelajaran 2019/2020, siswa-siswi SD N Sutogaten Desa Pituruh melaksanakan pembelajaran diluar kelas selama dua hari, yaitu hari Rabu, 25/09/2019 dan Kamis, 26/09/2019.

Kegiatan kunjungan ini meliputi 5 lembaga yang ada dikecamatan Pituruh, seperti Kantor Pemerintah Kecamatan, Polsek, Koramil/09, Puskesmas dan Kantor Urusan Agama (KUA).
anjangsana di UPT Puskesmas Pituruh
Kunjungan ini diikuti sebanyak 53 siswa yang terbagi dari kelas IV, V dan VI. Dalam kunjungannya langsung dipimpin oleh Kepala Sekolah SD N Sutogaten Siti Samsiyah, S.Pd.SD.,MM.Pd dengan guru pendamping Siti Aminah, S.Pd, Las Sri Hartati, S.Pd., Pamita Furi, S.Pd dan Halimatus Sa'diyah, S.Pd.SD.

Kepala Sekolah SD N Sutogaten Siti Samsiyah, mengungkapkan bahwa dengan menggelar pembelajaran diluar kelas selama dua hari ini bisa untuk menambah wawasan dan pengetahuan siswa, yang selama ini hanya mengetahui melalui teorinya.

"Karena lokasi yang dituju cukup dekat dari sekolah, peserta hanya berjalan kaki, sekaligus berolahraga, " katanya.

"Selain siswa mengenal lembaga-lembaga yang ada dikecamatan Pituruh, siswa juga termotivasi untuk bisa mengapai cita-citanya sesuai profesi yg diinginkan, karena beberapa tahun yang akan datang, siswa ini yang akan menggantikan  posisi kepemimpinan, siswa sebagai penerus, " imbuhnya.
anjangsana di kantor kecamatan Pituruh
Selain itu, peserta ini juga mendapatkan apresiasi oleh Camat Pituruh Yudhie Agung Prihatno, S.STP.

Yudhie Agung Prihatno, S.STP mengungkapkan atasnama pemerintah kecamatan Pituruh berterimakasih dan selamat datang atas silaturahmi keluarga besar SD Negeri Sutogaten ke Kantor Kecamatan Pituruh.

"Saya berharap dengan kegiatan anjangsana yang dilakukan SD N Sutogaten ini mengetahui dan mengenal berbagai macam profesi khususnya dilingkup kecamatan, semoga siswa dapat termotivasi untuk mewujudkan cita-citanya, " tuturnya.
anjangsana di Polsek Pituruh
Guru pendamping, Halimatus Sa'diyah menambahkan dengan pembelajaran diluar kelas ini siswa dapat mengetahui tata kelola suatu lembaga yang mungkin berbeda.

"Dengan penjelasan dari narasumber, siswa tahu bahwa pengelolaan suatu lembaga itu berbeda, " pungkasnya. (lt)

Iklan

×
Berita Terbaru Update