Notification

×

Iklan


Hadir di Pituruh "Joe Coffee" Sajikan Sensasi Kopi Lelet Asli Rembang

Jumat, 11 Januari 2019 | 00:22 WIB Last Updated 2019-01-10T17:58:38Z
Kedai Kopi "Joe Coffee" / Foto Tamimi
PITURUH, (pituruhnews.com) - Rizky Hoerut Tamimi (21) pemuda asli Rembang yang tinggal di Pituruh, membuka usaha kedai kopi "Joe Coffee" di Jln. Raya Pituruh-Brengkol 100 m Barat Pasar Pituruh. Kamis, (10/1).

Adanya kedai Kopi "Joe Coffee" ini akan menyajikan sensasi baru penikmat dan pecandu kopi khusus di Pituruh. Kedai ini menyajikan kopi khas Rembang yaitu Kopi Lelet Khas Rembang dan juga memperkenalkan Kopi Nusantara.
Owner Joe Coffee Tamimi / Foto Luthfi
Tamimi selaku Owner kedai Joe Coffee, mengatakan hadirnya kedai ini bisa memperkenalkan jenis kopi yang ada di Nusantara, terutama kopi dari Rembang Kopi Lelet.

"Dengan harapan adanya kedai supaya penikmat kopi Indonesia tau bahwa kopi asli Indonesia lebih di sukai dan dinikmati, dengan tidak harus mengimpor kopi dari luar negeri" Ujar Tamimi.

Kopi Lelet mempunyai khas dari kopi kopi lainnya yaitu Dikothok yang artinya gula dengan kopi langsung dicampur air yang proses peracikan melalui direbus.

"Melalui peracikan membuat kopi tersebut yaitu menyajikan sensasi kopi aftertastenya lebih mantab" Ujarnya.
Sensasi Kopi Lelet / foto luthfi
Keunikan dari kopi para penikmatnya biasanya meminum dengan cara meleletkan ampas kopi kebatang rokok. "Biar sensasi menikmati rokok dan kopinya lebih mantapkan" Ujar Tamimi.

Selain menyediakan menu kopi khas Rembang, kedai ini juga menyediakan snack dan minuman lainnya. Kedai buka dari Pukul 10.00 WIB pagi sampai 00.00 malam.
 
"Kopi Lelet adanya cuma ada di Rembang" Katanya.

Penulis : ltf
Editor : ALK

Iklan

×
Berita Terbaru Update