Notification

×

Iklan


Hujan Deras Disertai Angin, Satu Rumah Warga Rusak Tertimpa Pohon Kelapa

Jumat, 03 Januari 2020 | 18:37 WIB Last Updated 2020-01-03T11:37:36Z
LUWENGKIDUL, (pituruhnews.com) - Hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Purworejo khususnya Kecamatan Pituruh sejak pukul 15.00 WIB mengakibatkan salah satu rumah warga di Desa Luwengkidul tertimpa angin dan mengalami kerusakan dibagian atap.

Mino (48th) warga Desa Luwengkidul RT 04 RW 02, Pituruh rumahnya tertimpa pohon kelapa pada saat hujan yang disertai angin kencang pada pukul 16.00 WIB, Jum'at Sore, 03/01/2020.
kondisi rumah mino
Diungkapkan, Hariyanto perangkat desa Luwengkidul bahwa musibah yang menimpa salah satu warganya tidak mengakibatkan korban jiwa, hanya saja satu rumah mengalami kerusakan.

Pada saat hujan disertai angin pemilik rumah sedang berada di dalam rumah, satu keluarga berhasil melarikan diri pada saat angin menerjang rumahnya.
kondisi dalam rumah 
Ia menambahkan bahwa kerusakan salah satu rumah warga, terdiri atas  atap rumah seng rusak, balungan atas rumah rusak. Kerugian yang dialami  ditaksir kurang lebih sepuluh juta rupiah.

"Saya menghimbau kepada warga masyarakat Desa Luwengkidul khususnya, bila ada warga yang mempunyai pohon besar di dekat rumah agar segera ditebang, karena musim penghujan sudah tiba, " ucapnya.

"Himbauan ini sudah saya sampaikan kepada warga masyarakat supaya selalu waspada, jika terjadi hujan besar, '' imbuhnya.

''Saya beserta warga masyarakat membantu memberseihkan puing-puing rumah yang tertimpa angin, dan membantu menenangkan pemilik rumah supaya tetap tabah, '' pungkasnya.

Reporter : Luthfi
Editor : Bayun

Iklan

×
Berita Terbaru Update