Notification

×

Iklan


Pelatihan Pembuatan Kue Kering, Tim Penggerak PKK se-Kecamatan Pituruh

Selasa, 26 April 2022 | 23:20 WIB Last Updated 2022-04-26T16:20:55Z
PITURUH, (pituruhnews.com) - Upaya menambah perekonomian keluarga, Tim Penggerak PKK Kecamatan Pituruh dalam kegiatan pertemuan rutin mengadakan pelatihan pembuatan kue di Aula Kecamatan Pituruh, Selasa,26/04/2022 siang.

Kegiatan ini merupakan realisasi dari Program Kerja Pokja II TP. PKK Kecamatan Pituruh Tahun 2022. Dalam kegiatan ini turut hadiri ketua TP. PKK kecamatan Pituruh Nyai. Retno Bangun Erlangga, S.Gz, Pengurus Pokja II Tim Penggerak PKK Kecamatan Pituruh, dan Perwakilan Kelompok Ketua TP PKK Desa, serta Narasumber Owner Amira Bakery Nuryanto, S. Kom dan Tim.
Dalam sambutannya, Ketua TP. PKK Kecamatan Pituruh Retno Bangun Erlangga, S.Gz menyampaikan terima kasih atas kehadiran Pengurus Kecamatan dan desa, serta sudah berkenan ikut dalam pelatihan pembuatan kue kering ini.

"Melalui pelatihan ini saya berharap ilmu yang disampaikan oleh narasumber nanti bisa ditularkan dan ditindaklanjuti di desa masing-masing." ucapnya.
Sebelum pelatihan narasumber Nuryanto memberikan presentasi tentang usaha yang digelutinya yang bernama Amira Bakery. Ia mengatakan tujuan dengan diadakannya pelatihan ini guna membangkitkan jiwa kewirausahaan dalam diri peserta pelatihan pembuatan kue kering.  

Kegiatan Pelatihan Kue Kering dimulai dari pukul 09.30 WIB - 13.30 WIB. Acara dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Iklan

×
Berita Terbaru Update