Notification

×

Iklan


SMAN 10 Purworejo Kembali Menggelar "SMANDASA GOT TALENT" Season 5 Usai Pandemi Covid-19

Minggu, 08 Januari 2023 | 08:30 WIB Last Updated 2023-01-09T01:30:17Z

KALIKOTES, (pituruhnews.com) - Untuk meningkatkan prestasi dan bakat pada siswa, SMAN 10 Purworejo menggelar acara "SMANDASA GOT TALENT" Season 5, dalam rangka memperingati hari jadi SMAN 10 Purworejo ke-24 di Halaman Sekolah, pada Jum'at dan Sabtu, 6-7 Januari 2023.


Acara ini berlangsung selama dua hari, dengan rangkaian Festival Hadroh Smandasa, Smandasa Bersholawat dan Smandasa Got Tallent. Smandas Got Tallent ini dimeriahkan oleh penampilan grup DR. Builder, Sevenshine, Popokho Band, Ervin Music, New Sembaka, Boluku Koes, 0 Km Entertaiment, Orkes Patah Hati.

Kepala Sekolah SMAN 10 Purworejo Setyo Mulyaningsih mengatakan, bahwa acara Smadasa Go Talent ini adalah satu kegiatan yang kita gelar setiap satu tahun sekali, dan sekaligus Memperingati Hari Jadi SMAN 10 Purworejo.


"Untuk Smandasa Go Talent ini baru kita laksanakan yang ke-5, namun kemarin untuk yang ke empat sempat tidak bisa kita laksanakan karena adanya pandemi, sehingga ini baru kita laksanakan kembali setelah dua tahun vakum karena pandemi. " katanya.


"Smandasa Go Talent ini memang satu program yang dikemas untuk menggali pontesi dan bakat peserta didik, terutama siswa siswa kelas XII yang mana mereka menempuh ujian praktek. Dan ini dikemas dalam bentuk pentas yang kita Beri Takjub Smandasa Go Talent. " ucap Setyo.


Setyo menambahkan bahwa ini merupakan salah satu menggali potensi peserta didik untuk lebih kreatif, berani menyelenggarakan suatu event. dan berani menghadapi tantangan dengan mencari sponsorship, karena memang kegiatan ini didukung banyak berbagai pihak terutama sponsorship yang memberikan dukungan kegiatan ini.


"Untuk perayaan hari ulang tahun SMAN 10 Purworejo ke-24 ini, pihak sekolah sudah menggelar sekitar satu minggu yang lalu yaitu dengan berbagai macam kegiatan utamanya jalan sehat, kebersihan lingkungan tempat ibadah sekitar sekolah, Dan kemudian lomba olahraga antar kelas dan juga smandasa bersholawat." ucapnya.


"Sebelumnya kita juga mengadakan festival hadroh yang diikuti oleh siswa/siswsi SMP/Mts yang ada di Purworejo dan Kebumen. Melalui kegiatan ini diharapkan seluruh siswa SMAN 10 Purworejo lulusan nya menjadi lulusan yang tangguh, lulusan yang sholih sholehah, lulusan yang mempunyai tekad atau semangat yang kuat untuk memperjuangkan masa depan mereka.'' tambahnya.

Semantara itu, Guru Musik SMAN 10 Purworejo Bangun Andraana Trisujanto menambahkan, acara Smandasa Go Talent ini adalah acara tahunan, sebetulnya sudah berlangsung selama 5 tahun. Sempat dulu sebelum Pandemi itu kita mengadakan Orkestra. 


"Karena adanya pandemi tersebut kita sempat vakum 1 tahun. Dan ini kita pertama kalinya lagi lembali untuk mengangkat kembali yang Sempat tenggelam. Saya berharap semoga acara Smandasa Go Talent ini dapat berlangsung lagi, lebih proges lagi, tentunya di Wilayah Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo atau mungkin dikota-kota yang lebih besar." katanya.


"Ini sesuatu momen yang sangat berharga, karena sempat lama sekali tidak ada event seperti Ini, Harapannya masyarakat yang di sekitar sini dapat menikamti acara Smandasa Go Talent dengan Baik dan meriah penontonnya. " ucapnya.


"Kendala yang kita alami yang cuaca, karena dibulan januari ini intensitas hujannya cukup tinggi, alhamdulillah sampai acara selasai semua bisa berjalan dengan lancar dan closing meriah sekali. " tambah Bangun.


Terpisah, salah satu peserta Smandasa Got Tallent Purnomo Sidik, merasa sangat antusias karena pengunjung Smandasa Got Tallent ramai sekali dan banyak stand bazar yang digelar oleh siswa/siswi SMAN 10 Purworejo.


"Saya tampil ngeband, ini kali pertamnya tampil dan saya grogi saat naik ke atas panggung, tapi setelah diatas panggung saya merasakan antusias puluhan siswa dan penonton di acara ini dan ini pengalaman tersendiri bagi saya. saya berharap mudah-mudahan SMAN 10 Purworejo meluluskan alumni yang dapat menjadi orang sukses dan berguna bagi nusa dan bangsa. " tutupnya.


Juara Smandasa Got Tallent season 5 ini yaitu juara I XII MIPA 2 Rebelluous, juara II XII MIPA 1 Roji Band, juara III XII MIPA 4 Rendezvous.


Kontributor : Ahsa Sevano Zulkarnain

Penulis : Risky

Editor : Luthfi

Iklan

×
Berita Terbaru Update