Notification

×

Iklan

Tanah Longsor di Dusun Panceng Desa Pakisarum Tutup Jalan Penghubung, Warga Terpaksa Gunakan Jalur Alternatif

Jumat, 16 Mei 2025 | 16:45 WIB Last Updated 2025-05-16T09:46:32Z

Lokasi Longsor di Pakiaarum, Bruno
Purworejo, (pituruhnews.com) – Sebuah bencana tanah longsor terjadi pada Kamis, 15 Mei 2025 pukul 17.45 WIB di Dusun Panceng RT 03 RW 02, Desa Pakisarum, Kecamatan Bruno, Kabupaten Purworejo. Longsoran tersebut menutup jalan penghubung antara Dusun Panceng dan Dusun Kalilaos, sehingga memutus akses utama warga setempat. Akibatnya, masyarakat kini harus menggunakan jalur alternatif melalui Dusun Kalilaos dan Dusun Silampur.


Menurut Dede Yeni, perwakilan BPBD Purworejo saat mengunjungi lokasi, Jum'at, 16/2025, longsor tersebut menyebabkan dua rumah warga tertimbun tanah. Rumah milik Warso (60 tahun) yang terdiri dari 1 kepala keluarga dan 3 jiwa, serta rumah milik Bapak Hadi yang juga berisi 1 kepala keluarga dengan 3 jiwa termasuk seorang balita laki-laki berusia 4 tahun. Selain itu, satu rumah milik Budiman (45 tahun) mengalami kerusakan berat, dan satu rumah milik Wagino yang terdiri dari 1 kepala keluarga dan 3 jiwa, termasuk seorang anak berusia 11 tahun, kini terancam terdampak longsor.


Menindaklanjuti bencana ini, Pemerintah Desa bersama warga dibantu oleh TNI, Polri, dan relawan telah berkoordinasi untuk melakukan kerja bakti membuka akses jalan yang tertutup. Kegiatan pembukaan jalan tersebut direncanakan akan dilaksanakan pada Sabtu, 17 Mei 2025.


Dede Yeni mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap kemungkinan longsor susulan dan selalu mengikuti arahan dari pemerintah serta pihak berwenang demi keselamatan bersama.

×
Berita Terbaru Update