![]() |
| Wabub Dion saat menghadiri Pengajian Akbar dan Khotmil Qur’an TPQ At-Taqwa Semawung Daleman, Kecamatan Kutoarjo, Selasa (13/1/2026). |
PURWOREJO – Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi, S.I.Kom., M.Si. menegaskan bahwa arah pembangunan daerah tidak hanya berfokus pada infrastruktur, tetapi juga pada pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai fokus utama visi pembangunan Kabupaten Purworejo.
Hal tersebut disampaikan Dion saat menghadiri Pengajian Akbar dan Khotmil Qur’an TPQ At-Taqwa Semawung Daleman, Kecamatan Kutoarjo, Selasa (13/1/2026).
“Kita juga perlu mengimbangi dengan pembangunan pada sumber daya manusianya. Seperti pembangunan akhlakul karimah pada anak-anak, agar negara kita bisa maju secara akademis maupun spiritual tentunya,” ujarnya.
Wabup Dion menekankan bahwa di tengah perkembangan zaman dan derasnya arus teknologi informasi, anak-anak generasi penerus menghadapi tantangan luar biasa.
“Karena anak-anak kita sekarang arus informasi tidak bisa terbendung, dengan smartphone bisa dengan mudah membuka hal-hal yang baik ataupun hal yang buruk dengan sangat cepat,” tuturnya.
Oleh sebab itu, Dion mengajak masyarakat untuk berperan aktif membentengi anak-anak dari pengaruh negatif melalui pendidikan moral keagamaan yang kuat.
Ia juga menegaskan bahwa Pemkab Purworejo terus mendukung pembinaan dan pengembangan kehidupan beragama menuju masyarakat Purworejo yang religius, berlandaskan nilai, norma, dan etika ajaran agama.
“Dan bukti Pemerintahan Kabupaten Purworejo mendukung tentang hal itu, yaitu dengan memberikan kenaikan insentif pada Guru Ngaji, dan memberangkatkan umroh untuk para Guru Ngaji yang berprestasi di Kabupaten Purworejo, dan semoga program ini bisa terus berjalan,” ungkapnya.
Komitmen ini menjadi bagian dari visi Purworejo Religius, yang menekankan keseimbangan antara pembangunan fisik dan pembangunan manusia, demi mewujudkan masyarakat yang berakhlak, maju, dan sejahtera.
Kontributor: Bagus
Editor: TIM PN
