Notification

×

Iklan


Hujan di Sertai Petir, Menyebabkan Akses Kaligondang-Pituruh Terancam Putus

Jumat, 09 Maret 2018 | 22:00 WIB Last Updated 2018-03-09T15:11:33Z
(foto anggota Polsek Pituruh Meninjau Lokasi Longsor di Kaligondang)


PITURUH, (pituruhnews.com) Jum'at, (9/03/2018) Hujan yang menguyur Pituruh dengan disertai petir pada hari Kamis, (8/03/2018) sekitar pukul 19.00 WIB menyebabkan terjadi longsor tepatnya di Dukuh Keseneng RT/RW 04/II Desa Kaligondang. Sepanjang 15 meter dengan Ketinggian 20 Meter.

"Dalam kejadian anggota Polsek dan Koramil Pituruh meninjau lokasi longsoran. Aiptu Sariman anggota Babinkamtibmas Polsek Pituruh menyampaikan supaya lebih berhati hati dengan wilayah yang rawan musibah longsor dan banjir".

Poniran (56) warga Desa Kaligondang pemilik menuturkan dengan musibah longsor ini menyebabkan kerugian materiil pepohonan dan tanaman. dan tidak ada korban jiwa.


"Rudiman perangkat desa menyampaikan dalam musibah ini menggerus bibir jalan sehingga bila tidak segera di buatkan sandaran akan memutus akses jalan utama  menuju Pituruh dan akses jalan Desa Somogede dengan Desa Pamrihan".



 (foto longsor Kaligondang)


Selain longsor tersebut di duga  akan ada tempat lain karena sudah ada gejala retak tanah di beberapa lokasi rumah warga Desa Kaligondang yaitu rumah Bpk. Sukirno dan Bpk. Bero Sujarwo warga Dukuh Keseneng, berlokasi tebing dibelakang rumah, dan juga Makam Desa Kaligondang ada beberapa lubang kurang lebih 25 cm panjang yang diduga akan jadi penyebab longsoran yang membahaya warga Desa Kaligondang. (Lf-Humas Pituruh)

Iklan

×
Berita Terbaru Update