Notification

×

Iklan


Donor Darah Jaga Kesehatan Tubuh

Rabu, 28 November 2018 | 19:03 WIB Last Updated 2018-11-28T12:04:47Z
PITURUH, (pituruhnews.com) - Kegiatan donor darah rutin yang sudah diagendakan setiap 3 bulan sekali yang diselenggarakan oleh Palang Merah Indonesia Cabang Kecamatan Pituruh. Kegiatan donor darah sudah berjalan kurang lebih sepuluh tahun, Selasa (27/11/).

Donor darah juga dibarengi dengan kegiatan pemeriksaan mata secara gratis yang oleh Optik Sambas. Yang merupakan Optik Sambas ini sudah bekerjasama dengan PMI. Tempat kegiatan ini yaitu di Halaman Kecamatan Pituruh.

Untuk dikecamatan Pituruh yang mengikuti kegiatan donor darah rutin ini sekitar 40 orang. 
Pada saat ditemui crew pituruhnews.com, Riyadi mengatakan bahwa tujuan adanya kegiatan donor darah rutin ini yaitu membantu masyarakat yang membutuhkan pertolongan khususnya untuk tranfusi darah.

"Sangat luar biasa membantu sesama manusia tidak hanya berwujud dengan materi, tapi menyumbangkan darah juga tak kalah pentingnya, karena itu sangat vital dalam menyelamatkan nyawa seseorang" Ujar Riyadi.

Adanya kegiatan donor darah ini, bahwa kebutuhan darah dikabupaten Purworejo tercukupi. Dengan peran serta masyarakat yang melakukan donor darah semakin banyak.

"Bahwa dengan melakukan donor darah, orang tersebut mendapatka manfaat kesehatannya, karena dengan donor darah sirkulasi darah regenasi menjadi bagus dan itu manfaat kesehatan bagi pendonor" Jelasnya.

Penulis : Ltf
Reporter : MsPr 

Iklan

×
Berita Terbaru Update