Notification

×

Iklan


Luluskan Gelar Sarjana STAINU, Mampu bersama Masyarakat Memberi Mutu Pendidikan Islam

Rabu, 30 Desember 2020 | 07:48 WIB Last Updated 2020-12-30T00:48:13Z

PURWOREJO, (pituruhnews.com) - Sekolah Tinggi Nahdlatul Ulama (STAINU)  luluskan Mahasiswa 80 dengan dibagi dua sesi, yang mana tetap mengikuti protokol kesehatan (Prokes) secara ketat dengan tetap mengikuti 3 M yang di terapkan dalam acara tersebut dan Para wisudawan juga wajib menjaga jarak (social distancing) yang posisinya diatur di dalam ruang acara. (26/12/2020). 


Wisuda yang mana dari Fakultas Tarbiyah yang terdiri dari Prodi (Program Studi) PAI, PIAUD dan PGMI yang mengikuti Sidang Senat Terbuka Wisuda sarjana (S1) ke - 26. 


Yulianto, M.Sn. , selaku Ketua Penyelenggara mengatakan wisuda kali ini dibagi dua sesi, setiap satu sesi terdiri dari 40 wisudawan dan yang diijinkan masuk hanya peserta wisudawan. Untuk orang tua dan keluarga bisa mengikuti via daring. 

"Wisuda tahun ini hanya diikuti oleh peserta wisudawan, untuk orang tua bisa mengikutinya melalui Live Streaming akun YouTube STAINU Purworejo. Hal itu semata-mata untuk mencegah penularan covid-19." Yang disampaikan oleh Yulianto, M.Sn. 


Pantia penyelenggara dalam hal ini juga bekerja sama dengan berbagai elemen, mulai dari Satgas Covid 19, aparat kepolisian, Kodim, Banser dan juga Satgas Covid-19 Kabupaten Purworejo". Imbuhnya. 


Sementara itu, Mahmud Nasir, S.Fil.I, M.Hum, selaku Ketua STAINU Purworejo memberikan pesan untuk para wisudawan sarjana (S1) agar bisa mengimplementasikan ilmunya di masyarakat. 


"Harapannya semoga ilmu yang didapat oleh para wisudawan Sarjana (S1) STAINU Purworejo dapat bermanfaat dan barokah serta dapat mengimplementasikan kepada masyarakat luas". Pungkasnya. 


Acara yang di sambut langsung lewat media oleh Wakil Gubernur H. Taj Yasin Maimoen dan Ketua Tanfidziyah PWNU Jawa Tengah. 


Sambutan dari Drs. KH. Muhammad Muzammil ketua Tanfidziyah PWNU Jawa Tengah yang disampaikan lewat media menyampaikan "wisuda yang mana STAINU Purworejo semoga bisa meningkatkan mutu dan kuwalitas di perguruan tinggi khusunya mutu dan kuwalitas ini agar nantinya para wisudawan wisudawati bisa mengamalkan ilmunya bersama masyarakat umumnya". Sedikit cuplikan sambutan Drs. KH. Muhammad Muzammil.


Team media bincang dengan sebagian wisudawan menyampaikan harapanya "Semoga kedepan mendapat ilmu yang bermangfaat dan dimudahkan mendapat pekerjaan yang sebagaimana telah didapat dari perguruan tinggi STAINU ini, dan kami mengucapkan banyak terimakasih kepata seluruh dosen-dosen yang telah memberikan ilmunya kepada kami". Kata Rifqi Husna Wisudaan asal Wonosobo.(PN/Roh)

Iklan

×
Berita Terbaru Update