Notification

×

Iklan

Jelang Berbuka Puasa, Penjual Es Varian “Mamam” Selalu Diburu Penikmat Ngabuburit di Pituruh

Jumat, 07 April 2023 | 04:45 WIB Last Updated 2023-04-06T21:47:28Z

PITURUH, (pituruhnews.com) - Bulan suci ramadhan memang selau dinanti umat muslim diseluruh dunia. Hal ini menyebabkan tradisi disetiap berbagai penjuru menyambutnya dengan berbeda, sepertinya warga dikecamatan Pituruh.


Warga Pituruh dalam menunggu berbuka puasa, sebagian besar berjalan-jalan sore atau yang biasanya di sebut “Ngabuburit”. 


Sambil menunggu berbuka, biasanya berburu makanan dan minuman untuk dijadikan hidangan saat berbuka. Dari hal banyak yang diburu pecinta kuliner khususnya penikmat es, sudah cukup terkenal dengan adanya Es Varian “Mamam” yang bertempat di barat Pasar Pituruh.


Penjual es ini, uniknya hanya berjualan disetiap ramadhan. Buka selama ramadhan mulai pukul 16.30 hingga menjelang berbuka puasa.


Trima penjual es varian “Mamam” mengatakan kepada tim Pituruh News, bahwa ia sudah berjual cukup lama disetiap bulan suci ramadhan. “Saya berjualan sejak tahun 2021 untuk mengisi waktu menunggu berbuka puasa yang bisa mendatangkan penghasilan. ucap Trima. 


“Es yang dijual pleh saya ini yaitu menu berbagai varian rasa, baik dari rasa Capcin, alpukat, berry mix, purple mix, durian, mangga, taro, bluberry, bubble gum, red velvet. Namun untuk rasa setiap harinya berbeda. Dengan harga 5000 setiap bungkusnya. “ kata Trima.

Ia juga becerita bahwa setiap harian mampu menjual es varian sebanyak 150 bungkus. Dengan omset setiap harinya kurang lebih 750.000 rupiah.


“Biasanya menjelang hari raya H-7, setiap harinya mampu memperoleh 900.000 rupiah. Untuk pelanggan setiasangat berterimakasih sudah menjadi langgan es varian di Es “Mamam” untuk menu berbuka puasa dirumahnya. “ paparnya.

Iklan

×
Berita Terbaru Update