Notification

×

Iklan


Untuk Tambah Kapasitas, Tahun Depan Gedung Wanita Dibangun 2 Lantai

Senin, 21 Mei 2018 | 22:34 WIB Last Updated 2018-05-21T15:34:11Z

PITURUH, (purworejonews.com) Pemerintah Kabupaten Purworejo telah melaksanakan banyak seperti pembangunan, seperti Pasar Baledono, Alun-alun Purworejo, dan sejumlah pasar tradisional. Berikutnya menyusul antara lain pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah RSUD Tipe C yang telah dimulai, kemudian swalayan mall, dan pasar suronegaran. “Termasuk Gedung Wanita Ahmad Yani di Jalan Kolonel Sugiyono, juga akan dibangun dengan kapasitas 1.500 orang
“Termasuk Gedung Wanita Ahmad Yani di Jalan Kolonel Sugiyono, juga akan dibangun dengan kapasitas 1.500 orang,”tandas Bupati Purworejo Agus Bastian, SE, MM pada sarasehan usai sholat tarawih dan silaturahim (Tarhim) di Masjid Al-Irsyad, Desa Pituruh, Kecamatan Pituruh, Jum’at malam (19/5).
Pada kesempatan itu Bupati dan Wakil Bupati Yuli Hastuti, SH juga menyerahkan bingkisan sebanyak 30 paket untuk 30 anak yatim dan kaum duafa. Hadir pula Sekda Drs Said Romadhon, Ketua TP PKK kabupaten Fatimah Verena Prihastyari, SE, Ketua DWP kabupaten Dra Erna Said Romadhon, Camat Pituruh Siti Choiriyah, STTP.
Lebih lanjut Bupati mengakui, Purworejo memang belum memiliki gedung pertemuan yang mampu menampung di atas 1.000 orang.

“Sehingga salah satu alternatif yakni Gedung Wanita akan kita bangun 2 lantai. Rencananya tahun depan segera dimulai,” jelas Bupati.
Lebih lanjut Bupati mengatakan, program pembangunan akan terus dijalankan sesuai rencana dan secara bertahap.
Di bagian lain Bupati mengingatkan agar semua elemen masyarakat waspada terhadap gerakan terorisme dan terus bersama-sama menjaga Purworejo supaya tetap aman dan tentram. Terkait akan digelarnya Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, bupati minta agar masyarakat ikut mensukseskan dengan menggunakan hak suara sesuai pilihannya.
Terkait akan digelarnya Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, bupati minta agar masyarakat ikut mensukseskan dengan menggunakan hak suara sesuai pilihannya.
Sementara itu Ketua Takmir Masjid Al Irsyad, KH M Nur Cahyono memaparkan rencana pembangunan Masjid Al Irsyad yang terus berlanjut. Untuk rehab Masjid dibangun dengan swadaya masyarakat dan sumbangan dari Hamba Alloh yang pembangunannya menghabiskan dana Rp 300 juta.
“Insyaallah nanti setelah Idhul Fitri, akan dilakukan rehab kembali dengan pemasangan keramik dinding. Semoga masjid ini semakin indah dan yang terpenting lebih indah lagi dengan banyaknya jamaah yang memanfaatkan masjid ini,”tuturnya. (*) 

Sumber :  Purworejonews.com

Iklan

×
Berita Terbaru Update