![]() |
Tuwarno saat peroleh pertolongan oleh relawan |
Penemuan korban pertama kali dilakukan oleh dua warga setempat, Heru dan Bambang, yang segera melaporkan kejadian tersebut kepada Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Purworejo untuk dilakukan evakuasi.
“Ada informasi dari seorang paranormal bahwa korban berada di bawah pohon bambu. Tim dan beberapa relawan pun menuju lokasi tersebut sambil membaca dzikir dan sholawat. Tak lama, terdengar suara bambu jatuh berbunyi ‘pletok’. Beberapa warga mengecek ke belakang rumah korban, dan ternyata benar, korban ditemukan dalam keadaan lemas,” ungkap salah satu warga.
Tuwarno diketahui menghilang sejak Selasa (15/04/2025) sore saat hendak ke kebun di area hutan. Setelah dilakukan pencarian selama lebih dari satu hari oleh TRC BPBD bersama relawan dan masyarakat, korban akhirnya berhasil ditemukan dan langsung dievakuasi.
"Setelah menerima laporan, kami langsung menuju lokasi dan melakukan penyisiran. Setelah korban ditemukan, proses evakuasi dilakukan ke rumah korban," ujar salah satu petugas TRC BPBD Kabupaten Purworejo.
Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Palang Biru Kutoarjo untuk mendapatkan perawatan medis. Meski dalam kondisi lemas, korban dinyatakan selamat.
BPBD Kabupaten Purworejo menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang turut membantu dalam proses pencarian.
“Terima kasih atas sinergitas Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Purworejo, serta seluruh pihak yang telah terlibat dalam pencarian warga hilang di Desa Dilem,” pungkasnya.